Consumer & Retail Banking
Consumer & Retail Banking
Artikel
2019-05-29

4 Jurus mudik tanpa beban

Lebaran sebentar lagi, artinya waktu mudik telah menjelang. Apa yang pertama Anda bayangkan setiap kali mendengar kata ‘mudik’? Kalau yang terlintas adalah ribet, repot, dan capek, maka Anda perlu membaca artikel ini. Bila Anda menjalankan 4 jurus sederhana berikut ini, insyaallah perjalanan mudik Anda akan lebih aman, nyaman, dan berkesan!

 

1. Jurus Tiket Dadakan

Untuk Anda yang berencana menggunakan transportasi umum, idealnya memang membeli tiket sejak jauh-jauh hari saat harga tiket masih murah dan kursi masih banyak. Tapi… di setiap perjalanan mudik selalu ada peluang terjadinya perubahan di saat-saat terakhir yang bisa menjadi ‘kejutan’ tersendiri. Misalnya, bisa saja ada salah satu keponakan yang sejak jauh-jauh hari menyatakan tidak akan ikut mudik, tiba-tiba berubah pikiran dan merengek ingin ikut. Padahal semakin dekat hari H, harga tiket semakin melambung. Repot, kan?

 

Sama sekali tidak repot, kalau Anda pemegang Kartu Shar-E Debit Muamalat! Berkat kerja sama khusus antara Citilink dari Bank Muamalat Anda bisa mendapatkan diskon tiket pesawat 15% untuk semua destinasi. Tidak hanya itu, Anda juga langsung mendapatkan diskon untuk pembelian makanan dan bagasi sebesar 30% lho! Syaratnya gampang: pembelian tiket dilakukan lewat https://partners.citilink.co.id/ dengan menggunakan kode: C0214001270 dan pembayaran melalui ATM Muamalat.

 

2. Jurus Barang Bawaan

Lagi-lagi jurus yang penting dikuasai oleh Anda yang mudik dengan kendaraan umum: kelola barang bawaan. Upayakan seluruh barang sudah dipak rapi selambatnya 3 hari sebelum keberangkatan. Untuk menghindari bawaan tercecer, upayakan juga agar setiap orang membawa maksimum 2 koper/tas saja. Pilih koper/tas yang beroda untuk menghemat tenaga, ya! Yang terpenting: bawa uang tunai secukupnya saja. Selama Kartu Shar-E Debit Muamalat ada di dompet, kebutuhan uang tunai Anda dapat dipenuhi di mana saja karena jaringan ATM Muamalat terkoneksi dengan berbagai jaringan ATM terkemuka baik di lingkup nasional maupun internasional. Selain itu, Kartu Shar-E Debit Muamalat juga diterima di ribuan merchant di Indonesia, jadi buat apa repot bayar tunai, gesek saja! Selain lebih aman, lebih praktis, juga ada banyak promo menarik menanti di setiap transaksi. Cek disini untuk melihat daftar lengkapnya, ya

 

3. Jurus Nyaman

Perjalanan mudik dilakukan pada saat kita masih berpuasa, maka seyogianya kita mengutamakan untuk mengamankan puasa kita. Jaga stamina semaksimal mungkin, dan sebisa mungkin pilih kondisi ternyaman untuk menghemat energi. Bagi Anda Nasabah Muamalat Prioritas yang mudik naik pesawat, tersedia fasilitas airport lounge bebas biaya di sejumlah kota di Indonesia. Dengan menunggu di airport lounge yang nyaman, Anda bisa bersantai sambil menikmati hiburan dari televisi dan wi-fi gratis.  Silakan hubungi petugas airport lounge untuk informasi lengkapnya, ya!   

 

4. Jurus Aman

Sebelum melangkah meninggalkan rumah, pastikan Anda cek dan ricek lagi sejumlah hal berikut: lepas selang gas dari tabung, lepas kabel-kabel listrik dari stop kontak, serta pastikan semua pintu dan jendela terkunci rapat. Tidak ada salahnya menitipkan kunci rumah kepada tetangga terdekat yang sudah Anda kenal baik agar ia dapat mengambil tindakan bila rumah Anda mengalami kondisi yang tidak diinginkan. Selain itu, khusus untuk Nasabah Muamalat Prioritas dapat menitipkan barang dan dokumen berharga di Safe Deposit Box. Keamanannya terjamin lewat sistem yang sudah teruji!

 

Dengan 4 jurus tadi, insyaallah perjalanan mudik Anda tahun ini bisa lebih nyaman, aman dan berkesan. Selamat berkumpul kembali bersama keluarga tercinta!

#AyoHijrah

 

Baca Juga :